Galeri

gravatar

SMK 2 Medan Produksi Mesin Pembuat Onderdil Mobil

Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 2 Medan, Sumatra Utara, sukses memproduksi mesin pembuat onderdil mobil. Mereka juga menciptakan alat kebutuhan terkait soal mesin dengan sistem komputerisasi.

Prestasi siswa SMK 2 Medan, seperti juga siswa sekolah menengah kejuruan di Solo, Jawa Tengah, yang bisa memproduksi mobil, layak diacungi dua jempol. Hebatnya lagi, dalam kurun waktu tak lebih dari setahun, mereka sudah bisa memproduksi 32 mesin computer numerical control (CNC) milling dan CNC lathe.

Dua mesin yang diperuntukkan sebagai mesin praktek itu kini sudah dipesan sejumlah sekolah di Sumut, Aceh, dan Riau. Sejauh ini pihak sekolah maupun siswa mengaku tak menemui kesulitan berarti untuk membuat dua mesin di atas. Toh, kata mereka, dukungan pemerintah tetap dibutuhkan, utamanya menyangkut modal.

Sukses ini bermula pada 2011, ketika SMK 2 Medan ditunjuk Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan buat merakit CNC miling dan CNC lathe. Pihak sekolah lalu menggandeng dua perusahaan sebagai pemasok bahan baku. Dan, setelah setahun, jadilah produk mereka.(ICH)

Sumber : Metrotvnews

Find us on Facebook

RadioMuslim.com

SMK Negeri 5 Jeneponto

SMK Negeri 5 Jeneponto

SMK Bisa !

SMK Bisa !

Menurut Anda, bagaimana tampilan blog ini ?

Visitors Counter

Friends' Activity

Entri Populer

Arsip Blog